Tuesday 14 October 2008

HP Compaq Presario F762AU dengan Microsoft Windows XP

Saya ingin sedikit sharing tentang pengalaman saya terhadap laptop Compaq dengan sistem operasi Microsoft Windows Vista. Saya membeli Laptop Compaq ini di bulan April 2008 dengan Harga RM 2100 dan saya langsung diberi OS Microsoft Windows Vista beserta DVD nya. Spesifikasi Laptop antara lain:
  • Nama : HP Compaq Presario F762AU
  • CPU : AMD Turion64 X2 2.0 GHz
  • RAM : Kingston DDR2 3 GB 667 MHz
  • HD : Western Digital 120 GB
  • VGA : NVidia GeForce 7000M 128 (dedicated), upto 1GB di Vista (sharing dr RAM)
  • OD : Matsonic DVD-RAM
  • Chipset : NVidia nForce 610m
  • Peripherals : Widescreen 1280 x 800, Webcam, Altec Lansing Loudspeaker + Microphone, 3 USB 2.0 port, Ricoh 5-in-1 Card Reader, NVidia Ethernet, Conexant Modem, Atheros AR5006X Wifi.
Pada awalnya, saya tidak merasakan keanehan yang ada di Vista. Yang saya tahu, Vista lebih baru drpd XP, Tampilan Vista lebih menarik drpd XP (sekalipun tidak ada apa2nya jika dibandingkan dengan Ubuntu Linux). Namun, semakin lama justru saya malah makin merasakan kekurangan dari Vista.

Kelebihan Vista antara lain:
  • Lebih aman dari trojans (Kadang2)
  • Tampilan lebih menarik drpd XP
  • Setiap autorun selalu mengkonfirmasi dulu
  • Dapat menghemat batere dengan skema “Power Saver”
Kekurangan Vista antara lain:
  • Masalah terhadap compabilitas program XP
  • Secara default salalu menanyakan user apabila ingin menginstal program
  • Minta hardware besar padahal sebenarnya ga harus segitu
  • Kadang2 restart sendiri (pengen nutupin blue screen tuuh langsung restart)
  • Kadang2 ga mau safely remove flash disk padahal ga ada proses yang jalan dari flash disk
Oleh karena itu semua, saya ingin menggantikannya dengan XP 32-bit.

Driver hardware yang dibutuhkan:
  • Browse situs Compaq, masukan model laptop yang cocok, Download dan install driver yang tersedia untuk XP 32-bit.
  • Untuk graphic, googling, download, dan install driver “NVidia GeForce 32 bit whql” atau “175.19_geforce_winxp_32bit_english_whql.exe” disini (Anda dapat mencari versi terbarunya di situs Nvidia)
  • Untuk chipset (Ethernet, Co-Processor, dan SM Bus), Download dan install tanpa graphic adapter disini (Anda dapat mencari versi terbarunya di situs Nvidia). Bukan 630i.
  • Untuk UAA driver, download dan install disini
  • Googling, download dan install “kb888111xpsp2” atau “ms uua” (sesuai dengan service pack XP-nya)
  • Download dan install MS UAA utk High Definition Audio dari situs HP disini
  • Download dan install HP QLB (Quick Launch Button) disini
  • Untuk wireless network, googling, download, dan install “ThinkPad Wireless LAN Adapters 11a/b, 11b/g, 11a/b/g”. Driver Atheros ini berasal dari Lenovo.
  • Untuk Ricoh 5-in-1 Card Reader, googling, download, dan install “sp33604”.
  • Untuk HDAUDIO Soft Data Fax Modem with SmartCP Googling, download, dan install “sp35335”.
  • Untuk suara, Download dari halaman ini. Untuk driver ini, jangan gunakan installer. Caranya, unzip foldernya. Buka MyCom->Prop->Hardware->Device Manager. Pilih device dengan tanda berwarna kuning->Prop->Driver, dst… pilih have disk dan pilih folder dimana file “WiSVHe5.inf” berada.
  • Khusus untuk penyempurnaan driver suara, lakukan test di ControlPanel->Sound, Speech, dan Audio Device->Sound and Audio Device->Voice->Test Hardware…

Masalah di XP antara lain:
  • Tidak ada skema hemat batere
  • Seringkali tidak ada suara switch user dan log on.
  • Kipas laptop berputar lebih cepat
  • Clock kedua CPU tidak dinamis, kecepatan maximum 2.0 GHz sehingga boros batere (sekalipun CPU usage nya 0%, clock CPU tidak berubah ke 800 MHz seperti di Vista).

Cara mengatasinya:
  • Download dan install driver CPU dan Power Now dari situs AMD
  • Agar CPU lebih optimal, download dan install Dual-core Optimizer dari situs AMD

Power management agar lebih hemat power:
  1. Click Control Panel -> Performance and Maintenance -> Power Option
  2. Pada Dropdown power schemes, pilihan paling atas “Home/Office” agar clock CPU maximum (statis pd 2.0 GHz) dan pilihan paling bawah “Max Battery” agar clock CPU minimum (statis pd 800 MHz). Agar clock CPU menjadi dinamis 800 MHz – 2000 MHz, pilih “Portable/Laptop”. Semua kecepatan processor yg tertulis diatas, belum tentu sama. Bergantung kepada model AMD Turion64 X2-nya.
  3. Click OK
Mudah-mudahan bisa berjalan sesuai harapan.